PRINGSEWU GS – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pringsewu Drs. Samsir Kasim, menghadiri sekaligus membuka kegiatan Literasi Media dengan tema “Cerdas Bermedia Di Era Digital” yang diselenggarakan di Kampus STMIK Kabupaten Pringsewu. Kamis (03/12/2020).
Turut menghadiri kegiatan tersebut yaitu Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Lampung Budi Jaya, Wakil Ketua KPID Provinsi Lampung Wirdayati, beserta para Komisioner KPID Provinsi Lampung, dan Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Lampung Hestin Oktiani.
Dalam sambutannya Samsir Kasim menyampaikan, semoga apa yang nanti disampaikan akan dapat membantu dalam upaya mengembangkan dan memotivasi para rekan-rekan penyiaran di Kabupaten Pringsewu dalam mewujudkan media yang bertanggung jawab, serta mampu menyaring informasi dengan baik tanpa pengaruh isu-isu Hoax yang akan memecah belah bangsa, khususnya dalam lingkup Kabupaten Pringsewu.
Samsir Kasim juga menyampaikan harapannya, agar kedepannya dapat bersinergi dengan KPID akan berjalan dengan baik, untuk mewujudkan pembangunan yang berkesinambungan bagi Kabupaten Pringsewu. (*).
Komentar