BANDAR LAMPUNG GS – DPP Partai Gerindra memberikan surat tugas kepada Reihana untuk maju sebagai bakal calon Walikota Bandar Lampung pada Pilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 yang pencoblosannya diagendakan 27 November mendatang.
Persaingan memperebutkan tiket menjadi bakal calon kepala daerah dipastikan bakal kian dinamis. Mengingat pendaftaran calon akan dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada tanggal 27 – 29 Agustus mendatang.
Penyerahan surat tugas dari DPP Partai Gerindra adalah Sekretaris DPD Partai Gerindra Provinsi Lampung Ahmad Giri Akbar yang menyerahkan surat tugas kepada Reihana dalam acara yang dihelat di Aula Mahligai Universitas Bandar Lampung Labuhanratu Bandar Lampung. Rabu (31/7/2024).
Ahmad Giri Akbar mengatakan, dalam surat tugas tersebut Bunda Reihana sapaan akrabnya, diminta untuk berkoordinasi dengan pengurus DPD, pimpinan anak cabang, dan pimpinan ranting Partai Gerindra guna menyusun dan melaksanakan kerja pemenangan di wilayah penugasan.
Juga Reihana ditugaskan untuk melengkapi partai koalisi guna memenuhi persyaratan minimal 20 persen kursi DPRD. “Syukur Alhamdulillah, Gerindra menjadi partai pemenang pemilu legislatif di Kota Bandar Lampung dan syarat 20 persen kursi DPRD sudah terpenuhi”. Ucap Ahmad Giri Akbar.
” Tugas lain yang harus dilakukan Reihana adalah melengkapi pasangan bakal calon yang dapat menunjang pemenangan dengan syarat persetujuan Partai Gerindra, serta bersedia mentaati manifesto perjuangan, AD/ART dan arahan Partai Gerindra. Jika kelengkapan partai koalisi dan bakal calon tidak dapat dipenuhi hingga batas waktu yang ditentukan, maka DPP Partai Gerindra akan mengevaluasi penugasan ini”. Terangnya.
Bunda Reihana menyampaikan terima kasih kepada Gerindra, ia berharap kepada seluruh masyarakat Kota Bandar Lampung dapat mendukungnya di Pilihan Walikota (Pilwalkot) Bandar Lampung mendatang. Dengan adanya surat tugas dari Gerindra dan dukungan masyarakat, saya akan buktikan saya akan terpilih menjadi Walikota Bandar Lampung 2024-2029. (Ta).
Komentar