oleh

Pro-MEG Lampung Siap Kawal Keputusan DPP PDI Perjuangan Untuk Pilkada Lampung Timur

Kader-kader Pro Megawati (Pro-MEG) Lampung mengapresiasi positif keputusan DPP PDI Perjuangan yang mengalihkan rekomendasi kepada Dawam Rahardjo – Ketut Erawan dalam Pilkada Lampung Timur (4/9).

Pro-MEG Lampung menilai keputusan PDI Perjuangan ini menyelamatkan demokrasi di Lampung Timur karena mencegah adanya kotak kosong dalam pilkada.

Tarmuji BE, kader Pro-MEG Lampung, menilai pengalihan B1KWK kepada pasangan Dawam-Ketut merupakan keputusan tepat PDI Perjuangan untuk memenangkan kontestasi Pilkada di Lampung Timur.

“Terimakasih kepada Ibu Megawati yang telah mendengarkan aspirasi masyarakat dan kader setianya untuk mencegah kotak kosong di Lampung Timur. Ini angin segar bagi demokrasi di sana, tidak ada dukungan ganda, PDI Perjuangan sudah mencabut dukungan kepada Ela-Azwar.” jelas Tarmuji.

Ia menambahkan, Ketut Erawan bukanlah kader PDI Perjuangan kaleng-kaleng dan Dawam Rahardjo punya elektabitas yang bagus.

“Saya yakin Dawam-Ketut menang di Lampung Timur. Kader-kader pro Megawati akan berjuang memenangkannya.” ungkap Tarmuji.

Menurutnya, pengalihan dukungan ke Dawam-Ketut menepis dugaan adanya transaksi politik di Lampung Timur.

“Ini murni untuk memenangkan PDI Perjuangan di Lampung Timur, bukan soal kepentingan pengurus. Pro-MEG Lampung siap kawal keputusan Bu Mega.”, tutup Tarmuji.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

50 − 45 =