BANDAR LAMPUNG GS – Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Garda Wanita (GARNITA) Malahayati Nasdem Kota Bandar Lampung, di Ballroom Swiss Belhotel. Sabtu (4/6/2022).
Sambutan ketua DPW Nasdem Lampung Herman HN mengungkapkan, “Saya ucapkan selamat DPD Garnita kota bandar lampung yang sudah dilantik, intinya dekat selalu dengan rakyat, kepada semua pengurus Nasdem yang ada di Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung, harus dekat dan lanyanin masyarakat sebaik mungkin”.
“Walaupun masyarakat mengeluhkan jalan yang rusak, kita harus kawal dan membantu untuk diajukan ke walikota bandar lampung dan sebaliknya ke provinsi lampung pun harus kita kawal dan bantu untuk memajukan pembangunan lampung”. Ungkapnya.
Lanjut Herman HN, “Semoga ketua yang dilantik bisa dekat dengan rakyat dan berbaur dengan kemampuan kita, untuk semua Garnita di Lampung yang lain pun harus berbaur dengan masyarakat, karna kalau kita membantu sendiri tidak mungkin makanya saya mengajak bekerjasama membangun lampung untuk kedepannya, agar Nasdem kedepannya bisa membangun yang lebih baik lagi”. Terangnya.
“Jangan ada musuh musuh dengan sesama kita harus kompak saling mendukung untuk rakyat, agar rakyat ingat kita pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang. Karna partai Nasdem harus kerja, kerja dan kerja untuk meraih kemenangan, semua harus bekerja di kabupaten/kota Lampung bekerja dan membentuk untuk meraih kemenangan”. Pintanya.
Ketua Garnita Nasdem Kota Bandar Lampung Rahmawati Herdian mengatakan, “saya mengucapkan terimakasih kepada semuanya yang sudah memberikan kepercayaan kepada saya untuk memimpin menjadi ketua Garnita di kota bandar lampung ini, dan saya mohon bantuannya untuk membantu saya dalam mengerjakan apa yang diharapkan oleh partai Nasdem”.
“Saya berharap untuk kedepannya bisa membentuk kerjasama kekompakan, untuk meraih kemenangan dalam pemilihan di tahun 2024 mendatang”. Ungkapnya.
Sementara itu ketua DPW Garnita Malahayati NasDem Lampung Siti Rahmah, mengatakan, “Saya bersyukur pada hari ini Garnita kota bandar lampung telah dilantik dan sudah mempunyai bakat pemimpin di usia yang muda, dan kepemimpinannya itu sudah ada seperti kedua orangtuanya”.
“Di Nasdem membuka untuk wanita wanita yang ada diluar untuk bergabung untuk bersama sama dalam membangun untuk membuat perubahan yang lebih baek di indonesia”. Ujarnya.
Lanjutnya, Kepada Garnita kota bandar lampung yang sudah dilantik untuk bekerja bersama dengan Garnita Provinsi lampung, untuk memenangkan ketua DPW Nasdem untuk memenangkan dalam pemilihan Gubernur Lampung di Tahun 2024 mendatang. Ungkapnya.
Sambutan Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana mengungkapkan, Organisasi ini harus berkembang dan bekerjasama dengan bergandeng tangan, selalu dekat dengan masyarakat. Dan selamat kepada yang sudah dilantik pengurus pengurus Garnita kota bandar lampung semoga bisa bekerja dengan sebaik mungkin.
“Saya berharap kepada Garnita Kota Bandar Lampung bisa bekerjasama dengan baik, dan bisa turun sifatnya seperti kedua orangtuanya yang selalu peduli dengan masyarakat, bunda yakin dia punya sifat sama seperti kedua orangtuanya yang peduli dengan masyarakat kecil”. Pungkas Bunda Eva Sapaan Akrabnya. (Arta).
Komentar