BANDAR LAMPUNG GS — Ketua LPA Kota Bandar Lampung Ahmad Apriliandi didampingi Sekretaris Nunung Herawati, Fajar Ramadhan Koordinator Hubungan Antar Lembaga dan A. Yani Bidang Revormasi dan Sosialisasi, berkesempatan melakukan kunjungan ke SD Palapa 2 Jalan A. Yani Tanjung Karang Pusat disambut Syarifah Kepala Sekolah (Kepsek) dan Aida Sari Guru Senior. Selasa (14/1/2020).
Hal-hal yang dibicarakan pada kunjungan ini yaitu, Sinergi program kerja LPA Kota Bandar Lampung dan SD 2 Palapa untuk melaksanakan rangkaian kegiatan “Save Our Traditional Games”, yang meliputi kegiatan Kampanye dan Penyuluhan Perlindungan Anak, Festival Permainan Tradisional Anak dan Lomba Jajanan Kantin Sehat yang akan dilaksanakan di Akhir Februari 2020. Dan Rencana SD Palapa sebagai SD Binaan LPA Kota Bandar Lampung untuk pelestarian permainan tradisional dan seni budaya Lampung.
Kepsek SDN 2 Palapa Syarifah menyambut baik atas kedatangan Pengurus LPA Kota Bandar Lampung beserta dengan program kerja bersama yang dicetuskan tersebut.
Karena dengan kedua kegiatan ini karena dapat menggugah agar permainan anak yang selama ini hampir hilang dilestarikan ada di SDN 2 Palapa. (*).
Komentar