oleh

HUT Bhayangkara Ke-75 Satu Hari Satu Juta Vaksin Polsek Sekincau Polres Lambar

LAMPUNG BARAT GS – Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Ke-75 Satu Hari Satu Juta Vaksin Polsek Sekincau Polres Lampung Barat (Lambar) Adakan Rakor Lintas Sektoral. Menindak lanjuti surat telegram kepala kepolisian republik Indonesia (RI) Nomor/ST/ 1247/Kes.2/2021 Tanggal 15 Juni 2021, serta No/ ST/1275/VI/Kes.2/2021 Tanggal 18 Juni 2021, Polres Lambar Polsek Sekincau adakan Rakor Lintas sektoral Dengan pihak puskesmas kecamatan serta Satpol PP. Rabu (23/06/2021) di Agro wisata Alam Segar Sari.

Kapolres Lambar AKBP. Rachmad Tri Haryadi, Melalui Kapolsek Sekincau Kompol Sukimanto Menyampaikan, Sehubungan dengan adanya surat telegram dari kepala kepolisian RI, Rakor ini penting di lakukan sebagai upaya dalam menekan angka penyebaran covid-19 di wilayah provinsi Lampung.

Lanjut Kapolsek, Bertepatan dengan HUT Bhayangkara ke -75 Kepolisian RI akan melaksanakan giat “Satu Hari Satu Juta Vaksin Covid-19” di seluruh wilayah Indonesia, maka dari itu guna kesiapan serta kesuksesan pelaksanaan Vaksinasi yang akan di selenggarakan pada 29 Juni mendatang, rakor yang melibatkan lintas sektoral sangat penting di laksanakan.

Camat pagar dewa M.Jones sangat mendukung Program “Satu Hari Satu Juta Vaksin” yang di laksanakan POLRI yang bertepatan dengan HUT Bhayangkara yang ke- 75, “Kami Pihak Kecamatan sangat mendukung upaya vaksinasi Covid-19 yang di laksanakan POLRI serta siap membantu serta mendukung, dalam upaya untuk segera mengakhiri dan menekan penyebaran Pandemi Covid-19 yang belum berakhir sampai saat ini”.

Pemantau Wilayah (Pamawil) Polres Lambar IPTU. Sadarudin Ucapkan terima kasih atas dukungan serta partisipasi dari seluruh camat serta ka UPT yang ada di Wilkum Polsek Sekincau. “Mohon dukungan serta kerjasamanya untuk kesuksesan Vaksinasi yang di laksanakan bertepatan dengan HUT Bhayangkara Ke -75, guna menjaga Herd Imunii serta menekan penyebaran Covid -19.

Dalam Rakor tersebut KA.UPTD Puskesmas Pagar Dewa Mediansah juga mengajak, “Mari kita sukseskan Vaksinasi Covid-19, peran serta masyarakat sangat di perlukan dalam upaya segera mengakhiri Pandemi ini, Prokes selalu kita terapkan meskipun setelah kita di vaksin, tetap menjaga jarak, menggunakan masker, mencuci tangan dengan air yang mengalir demi kebaikan kita bersama”.

Mediansah juga mengingatkan kepada masyarakat yang akan mengikuti Vaksinasi untuk membawa identitas diri KTP, guna mempermudah proses pendataan. Sebuah kesepakatan di hasilkan dalam Rakor tersebut untuk Kecamatan Sekincau Mendapatkan 70 Vaksin, Kecamatan Pagar Dewa 60 Vaksin, Kecamatan Bati Ketulis 60 Vaksin Serta Kecamatan Belalau 60 Vaksin, untuk lokasi Vaksinasi akan di titik pusatkan di makopolsek sekincau. Pungkasnya. (Kamto).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

+ 38 = 44