oleh

Serah Terima Nota Pelaksanaan Tugas Bupati Way Kanan

WAY KANAN GS – Serah terima Nota Pelaksanaan Tugas Pj Bupati way kanan, berlangsung di Gedung Serba Guna Pemerintah kabupaten (Pemkab) setempat. Jumat (4/12/2020).

Dalam acara tersebut Bupati way kanan Raden Adipati.Surya menyampaikan, Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Way Kanan, “saya mengucapkan selamat datang kepada Bapak Gubernur Lampung di Kabupaten Way Kanan, yang dalam hal ini diwakili Staf ahli bidang Pemerintahan Hukum dan Politik (PHP) Saiful Darmawan”.

Turut hadir dalam acara tersebut Gubernur Lampung yang diwakili Staf Ahli bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Saipul Dharmawan, Pjs Bupati Way Kanan Mulyadi Irsan, Anggota Forkofimda Kepala Instansi Vertikal se-Kabupaten Way Kanan,

Turut hadir juga dalam acara tersebut, Sekdakab Way Kanan, Staf Ahli, Para Asisten, Sekretaris DPRD, Inspektur, Kepala Badan, Kepala Dinas, Kepala Bagian di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Way Kanan.

Selama ini juga baik secara pribadi maupun secara kedinasan saya  tidak pernah bersilaturahmi dengan Bapak Penjabat Sementara Bupati, disamping karena kesibukan saya berkampanye akan mengikuti Pilkada, juga aturan-aturan membatasi dan melarang kami untuk bersilaturahmi. Ujar Adipati.

Oleh karenanya Bupati Way Kanan ini juga menghaturkan mohon maaf yang setulus-tulusnya, bilamana selama Bapak Mulyadi Irsan, bersama keluarga melaksanakan tugas di Way Kanan, ada kejanggalan, dan kekeliruan-kekeliruan yang kurang menyenangkan dihati Bapak dan keluarga selama bergaul dengan jajaran Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Way Kanan.

Selanjutnya, tidak terasa Bapak Mulyadi Irsan akan meninggalkan tugas sebagai Penjabat Sementara Bupati Way Kanan. Meski waktunya singkat, mungkin begitu banyak  pengalaman yang dirasakan oleh Bapak Mulyadi Irsan selama ini. Baik karena Kondisi daerah masih sepi dan kendala karena musim pendemi Covid 19 dalam melaksanakan tugas.

Untuk itu atas nama Pemerintah serta masyarakat Kabupaten Way Kanan Raden Adipati Surya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pjs Bupayi Way Kanan Mulyadi Irsan, atas partisipasi aktif selama melaksanakan tugas di Kabupaten Way Kanan.

Jajaran Pemerintah Kabupaten Way Kanan tentu akan mengingat kenangan   bersama-sama Bapak Mulyadi Irsan. Saya ucapkan selamat jalan, selamat kembali bertugas di Pemerintah Provinsi Lampung, semoga karir Bapak Mulyadi Irsan akan selalu sukses. Pungkas Adipati (Leh).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

8 + 1 =