BANDAR LAMPUNG GS – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung yang dipimpin Plh. Sekretaris Daerah (Sekda) Tole Dailani, melakukan diskusi bersama Badan Perlindungan Konsumen Nasional Republik Indonesia (BPKN-RI). Dalam diskusi yang dilaksanakan diruang rapat Walikota Bandar Lampung. Jum’at (21/5/2021).
Dalam diskusi tersebut Membahas tentang program pelayanan pemerintah terhadap penyandang disabilitas pada sektor transportasi dan perdagangan melalui sistem elektronik (E-COMMERCE).
Plh. Sekda Tole Dailani mengungkapkan, agar dapat membatu para penyandang disabilitas bisa mendapatkan keadilan serta dimudahkan dalam melakukan aktifitas.
Guna menunjang program tersebut, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandar Lampung Ahmad Nuriski Erwandi, akan berusaha memperluas jaringan internet gratis diarea publik.
“Dari program ini diharapkan dapat membatu para penyandang disabilitas bisa mendapatkan keadilan serta dimudahkan dalam melakukan aktifitas”. Terangnya.
Komentar