oleh

Loekman Djoyosoemarto Melaunching Sensus Penduduk Berbasis Online Tahun 2020

GUNUNG SUGIH GS – Usai memimpin apel bulanan, Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto melaunching  Sensus Penduduk Berbasis Online Tahun 2020, program Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Lampung Tengah Senin (17/2/2020).

Launching  Sensus Penduduk Berbasis Online Tahun 2020 tersebut diawali pembacaan tata cara pendaftaran yang dibacakan langsung oleh Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto dengan didampingi Sekertaris Daerah Zulkifli.SE.MM, dan dari pihak BPS Lampung Tengah.

Dalam kesempatan tersebut Bupati menjelaskan bahwa data sensus kependudukan itu modal penting untuk pembangunan daerah, terlebih ditambahkan Loekman, sensus penduduk berbasis online ini dilaksanakan sebagai upaya untuk untuk mewujudkan Satu Data Kependudukan Indonesia. Sebab, tujuan sensus ini yakni guna menyediakan data jumlah, komposisi, distribusi, dan karakteristik penduduk Indonesia menuju satu data kependudukan.

Sementara, sensus penduduk online ini dilakukan pertama kali BPS. Namun bukan berarti hanya bisa dilakukan melalui internet saja. Tetapi perpaduan antara sensus manual dan online. Selain itu bupati mengingatkan bagi warga masyarakat yang wilayahnya  tidak ada jaringan internetnya, dapat menggunakan sistem manual.

Dalam kesempatan tersebut dengan tegas Bupati menyatakan, bahwa Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah siap mendukung dan menyukseskan sensus penduduk tersebut. Terlebih kegiatan tersebut merupakan agenda besar yang rutin dilaksanakan 10 tahun sekali. Apalagi data kependudukan merupakan dasar dalam perencanaan kebijakan dan sebagai dasar perencanaan dan evaluasi pembangunan di Indonesia informasi Anda dijamin undang-undang untuk itu Bupati mengajak kepada warga masyarakat untuk bersama mencatat Indonesia. (*).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

78 + = 85