METRO GS – Pimpinan dan anggota DPRD Kota Metro menghadiri Munas V Asosiasi DPRD Kota Seluruh Indonesia (ADEKSI) di Mataram Nusa Tenggara Barat (NTB), akhir pekan lalu. Rabu (18/3/2020).
Ketua DPRD Kota Metro Tondi MG Nasution mengatakan, Munas ADEKSI dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin dihadiri oleh Gubernur NTB Zulki Eflimansyah, dan Walikota Mataram Ahyar Abduh, juga dihadiri 1.130 peserta.
“Selain membedah RUU Omnibus Law, Munas V ADEKSI juga berhasil memilih pengurus ADEKSI periode 2020-2025″. Jelasnya.Tondi MG Nasution.
Kemudian dalam Munas ADEKSI disebutkan, bahwa Indonesia hiper regulasi. Setidaknya ada 8.450 peraturan pemerintah dan 15.195 peraturan daerah (perda), dan tidak sedikit yang tumpang tindih.
“Karenanya, RUU Omnibus Law, menjadi salah satu materi pembahasan dalam ADEKSI kali ini. ‘Omnibus Law sudah dibahas secara terbuka dengan beragam sambutan. Salah satunya adalah terkait Perpres nomor 33 tahun 2020 tentang Standar Harga Satuan Regional, dan ADEKSI harus melakukan langkah koordinasi”. Imbuhnya.
Sementara itu, dalam pemilihan pengurus ADEKSI periode 2020-2025 yang berlangsung dengan musyawarah mufakat, terpilih sebagai Ketua Umum ADEKSI, Sigit Karyawan Yuniato (Ketua DPRD Kota Palangkaraya), Sekretaris Jenderal ADEKSI Didi Sumardi (Ketua DPRD Kota Mataram), Bendahara Umum Balqis Diab, Wakil Ketua Umum Achmad Zulkarnain, dan Wakil Bendahara Umum Elly Toisutta.
“ADEKSI berdiri tahun 1991, dan merupakan wadah menjalankan amanah sekaligus menjadi simpul meningkatkan kapasitas anggota”. Pungkasnya. (Rls).
Komentar